Kamis, 30 April 2015

Laporan Praktikum Biologi - Pengujian Makanan

I.                   Judul                    :
Menguji Makanan

II.                Tujuan
Agar siswa dapat mengetahui kandungan zat gizi (karbohidrat, amilum, protein, lemak) pada berbagai bahan makanan

III.             Dasar Teori

Pencernaan adalah sebuah proses metabolisme di mana suatu makhluk hidup memproses sebuah zat, dalam rangka untuk mengubah secara kimia atau mekanik sesuatu zat menjadi nutrisi. Pencernaan terjadi pada organisme multi sel, sel, dan tingkat sub-sel, biasanya pada hewan.

Pencernaan biasanya dibagi menjadi aktivitas mekanik dan kimia. Dalam kebanyakan vertebrata, pencernaan adalah suatu proses banyak-tingkat dalam sebuah sistem pencernaan, setelah ingesti dari bahan mentah, kebanyakan organisme lain. Proses ingesti biasanya melibatkan beberapa tipe manipulasi mekanik.

Pencernaan dibagi menjadi lima proses terpisah:
1.   Injesti: Menaruh makanan di mulut
2.   Pencernaan mekanik: Mastikasi, penggunaan gigi untuk merobek dan menghancurkan makanan, dan menyalurkan ke perut.
3.   Pencernaan kimiawi: Penambahan kimiawi (asam, 'bile', enzim, dan air) untuk memecah molekul kompleks menjati struktur sederhana
4.   Penyerapan: Gerakan nutrisi dari sistem pencernaan ke sistem sirkulator dan 'lymphatic capallaries' melalui osmosis, transport aktif, dan difusi
5.   Penyingkiran: Penyingkiran material yang tidak dicerna dari 'tract' pencernaan melalui defekasi.
Di belakang proses tersebut adalah gerakan otot di seluruh sistem deglutisi dan peristalsis.

IV.             Alat dan Bahan

1.      Alat     :
a.       Mortar
b.      Pistil
c.       Tabung reaksi
d.      Pengaduk
e.       Pembakar spiritus
f.       Korek api
g.      Kertas koran
h.      Papan tes porselen
i.        Gelas beker
j.        Rak tabung reaksi
k.      Gelas ukur
l.        Cawan petri

2.      Bahan  :
a.       Akuades (air)
b.      Larutan lugol
c.       Fehling A dan B
d.      Larutan Biuret
e.       Gula
f.       Roti
g.      Nasi
h.      Terigu
i.        Ubi
j.        Putih telur
k.      Daging
l.        Ikan
m.    Mentega/margarine
n.      Sirup
                       
V.                Cara Kerja

A.    Uji Amilum

1.      Siapkan bahan makanan yang akan diuji (terigu, ubi).
2.      Haluskan setiap bahan makanan dengan menggunakan mortar dan pinsil, lalu tambahkan sedikit akuades.
3.      Masukkan hasil cara kerja nomor 2 pada tabung reaksi. Catatlah setiap bahan makanan atau difoto!
4.      Teteskan larutan lugol sebanyak 5 tetes pada setiap bahan makanan tersebut!
5.      Amatilah perubahan warna yang terjadi pada setiap bahan makanan. Jika bahan makanan mengandung amilum, warna pada bahan makanan akan menjadi biru sampai hitam.
6.      Fotolah hasil akhir dari pengamatan!

B.     Uji Karbohidrat

1.      Siapkan bahan makanan yang akan diuji (gula, roti, nasi).
2.      Haluskan setiap bahan makanan dengan menggunakan mortar dan pinsil, lalu tambahkan sedikit akuades.
3.      Masukkan hasil cara kerja nomor 2 pada tabung reaksi. Catatlah setiap bahan makanan atau difoto!
4.      Tetesi gula dan nasi dengan menggunakan larutan Bennedict sebanyak 5 tetes, sedangkan pada roti ditetesi dengan Fehling A dan B masing-masing sebanyak 3 tetes.
5.      Masukkan ketiga tabung reaksi yang telah berisi bahan makanan tersebut ke dalam gelas beker yang telah terisi air yang dibakar dengan menggunakan pembakar spiritus.
6.      Amatilah perubahan warna yang terjadi pada setiap bahan makanan. Jika bahan makanan mengandung karbohidrat, warna pada bahan makanan akan menjadi biru, lalu berubah menjadi hijau sampai merah bata.
7.      Fotolah hasil akhir dari pengamatan!

C.    Uji Protein

1.      Siapkan bahan makanan yang akan diuji (putih telur, daging, ikan).
2.      Haluskan setiap bahan makanan dengan menggunakan mortar dan papan tes porselen serta pinsil, lalu tambahkan sedikit akuades (khusus untuk putih telur, tidak perlu ditambahkan akuades).
3.      Masukkan hasil cara kerja nomor 2 pada tabung reaksi. Catatlah setiap bahan makanan atau difoto!
4.      Tetesi bahan makanan dengan menggunakan larutan Biuret sebanyak 5 tetes.
5.      Amatilah perubahan warna yang terjadi pada setiap bahan makanan. Jika bahan makanan mengandung protein, warna pada bahan makanan akan menjadi ungu.
6.      Fotolah hasil akhir dari pengamatan!

D.    Uji Lemak

1.      Siapkan bahan makanan yang akan diuji (mentega, sirup).
2.      Oleskan bahan makanan tersebut pada kertas koran dan keringkan kertas tersebut.
3.      Amatilah perubahan yang terjadi. Jika mengandung lemak, maka kertas minyak akan tampak transparan.
4.      Fotolah hasil akhir dari pengamatan!

VI.             Hasil Pengamatan

No.
Uji
Hasil Praktikum
Hasil sebenarnya
1.
Uji Amilum
·         Terigu + Lugol
·         Ubi + Lugol

·         Biru kehitaman
·         Biru kehitaman
    Biru kehitaman
2.
Uji Karbohidrat
·         Gula + Bennedict
·         Roti + Fehling A dan B
·         Nasi + Bennedict

·         Kuning
·         Kuning tua
·         Putih dan Kuning
Merah Bata
3.
Uji Protein
·         Ikan + Biuret
·         Putih telur + Biuret
·         Daging sapi + Biuret

·         Ungu
·         Bening + Ungu
·         Merah tua
Ungu
4.
Uji Lemak
·         Sirup
·         Mentega

  • Transparan
  • Transparan
Transparan

Pada praktikum uji karbohidrat, yang paling cepat berubah warna adalah gula, diikuti dengan roti, dan nasi.
                 
            Foto-foto praktikum:







VII.  Kesimpulan

Dalam melakukan uji makanan, diperlukan berbagai proses tertentu sesuai dengan bahan makanan yang akan diujikan. Untuk menguji amilum dengan menggunakan larutan lugol, dan hasil akhir yang didapat ada;ah biru kehitaman. Untuk menguji karbohidrat, dilakukan dengan pemanasan dan larutan Bennedict, hasil akhir yang didapat adalah merah bata. Uji protein dengan larutan biuret dan didapat warna ungu, dan uji lemak menggunakan kertas koran yang akan menyebabkan kertas koran menjadi transparan. (Hasil penetesan larutan ini akan menghasilkan warna yang berbeda-beda)
Share on :

0 komentar:

Posting Komentar

 

Copyright © Material-is-me Design by Free CSS Templates | Blogger Theme by BTDesigner | Powered by Blogger